Keliling Wisata Palembang

Berbagi Catatan :
Hello guys,
Saya mahasiswa dari Kota Palembang. Mau ikut saya keliling kota Palembang?? Yuk Santai… follow me berwisata mengelilingi kota sejuta Empek-empek. Empek-empek adalah kuliner khas dari kota Palembang yang terkenal dan lezat. Palembang merupakan kota terbesar di pulau Sumatera setalah Medan. Palembang pun pernah menjadi Ibukota kerajaan bahari Buddha terbesar di asia tenggara. Kota ini juga dikenal dengan Bumi Sriwijaya, karena dahulu nya Kerajaan Sriwijaya mendominasi nusantara dan semananjung Malaya pada abad ke 9. Kota Palembang adalah kota tertua di Indonesia. Selain itu, kota ini juga sering dijuluki dunia barat dengan venesia of the east (Venesia dari Timur).

Sungai Musi yakni sungai yang terdapat di kota Palembang adalah sungai terpanjang di Pulau Sumatera. Karena ini lah, dahulu nya kota Palembang sangat Ramai oleh pendatang. Banyak kapal-kapal yang berlabuh untuk melakukan perdagangan. Dan seiring perkembangan teknologi, sekarang kota Palembang sudah menjadi kota metropolitan. Dimana sistem kendaraannya tidak lagi dari sungai melainkan sudah meralih ke daratan yakni menggunakan kendaraan bermotor.

Ohya, cuaca kota Palembang cukup panas. Saya sarankan anda untuk memakai baju yang tipis namun tetap tertutup biar nyaman.

Masih mau ikut berwisata di Kota Palembang?? Follow me!!

Kemarin baru saja selesai perayaan akbar (pesta olahraga) SEA GAMES yang ke XXVI, tepatnya tahun 2011 kemaren. Diaman Palembang menjadi tuan rumah SEA GAMES pada waktu itu. Untuk mensukseskan acara tersebut, maka dibangunlah gedung bahkan lokasi olahraga yang sekarang dikenal wong kito dengan sebutan JSC (Jakabaring Sport Center). Jakabaring Sport Center merupakan arena pertandignan SEA GAMES XXVI.  Fasilitas untuk olahraganya cukup lengkap dan beragam. 


Tidak hanya sebatas olahraga, disini juga biasa digunakan warga masyarakat kota Palembang untuk berwisata. Suasana  teduh dan sejuknya pepohonan rindang cukup meneduhkan hati kita. Ada danau buatannya juga yang airnya membiru. Dahulunya danau ini merupakan tempat olahraga air pada ajang 2 tahunan itu. Taman-taman yang didekorasi dengan cukup elok di mata, jalanan setapak dengan berbagai bunga warna warni membuat suasana alam tropis lebih mendominasi. Lokasi yang cukup dekat dari kota, dan harga tiket yang terjangkau membuat berwisata ketempat ini menjadi pilihan. 

Gelora Sriwijaya adalah lapangan sepak bola kebanggaan wong kito.  Khas melayu masih melekat para corak bangunannya. Kita lihat didalam lapangan, lapangan bola yang keren dengan rumput hijau membentang luas. Serta atribun untuk penonton tersusun rapid an berwarna indah.


Capek mengelilingi JSC dan bermain di Gelora Jakabaring, mari kita berwisata kuliner. Jangan ke Palembang tanpa mencoba kuliner khasnya empek-empek. Empek-empek terbuat dari ikan dan sagu. Selain itu varian isinya ada telur ayam, kulit ikan maupun tahu.  Empek-empek banyak macamnya, antara lain lencer, kapal selam, keriting, kulit , tahu, udang, pister, lenggal, otak-otak dll. Kual kental yang khas dalam menikmati empek-empek akan menambah kenikmatan rasa empek-empek itu sendiri. Kuah ini dikenal dengan Cuko, yakni terbuat dari rebusan gula merah, cabe, udang kering.


Setelah kenyang makan empek-empek, kita lanjutkan perjalanan kita. Sekarang kita berwisata ke Jembatan Ampera dan Sungai Musi. Walau cuaca panas, jangan sampai mengurangi semangat kita berkeliling kota Palembang ya. Walaupun Jembatan ini tak sepanjang jembatan Suramadu, akan tetapi tetap keren. Sepanjang 1.177 km menghubungkan seberang ulu dan seberang ilir.  Dibangun tahun 1962. Dibangun menggunakan harta rampasan jepang serta tenaga ahli dari  jepang. Di jembatan ini terdapat seubah pelataran untuk para pengunjung dan masyarkaat untuk menikmatan keindahan jembatan ampera dari kejauhan dan sungai musinya. Jembatan ampera ini berwarna merah, terlihat kokoh dan gagah di pandang dari pelataran. Rame dan bersahaja. Disini para wisatawan juga dapat mengintari sungai musi dengan kapal. Anda bisa memilih untuk duduk saja menikmati indahnya sungai musi ditemani semilir angin yang menyejukkan hati.

Posisi kita sekarang lagi di depan Benteng Kuto Besak, alangkah baiknya jika kita juga berwisata kesana. Bangunan benteng yang bernuasa putih ini cukup besar. Berdekatan dengan jembatan Ampera, salah satu peninggalan kesultanan Palembang Darussalam. Di dalam bentent terdapat kesehatan kodam II Sriwijaya dan Rumah Sakit.



Kita langkahkan kaki sejenak mejauh dari Benteng Kuto Besak menuju tempat wisata lain yang tidak jauh dari sana yakni kita kan ke Masjdi Agung. Masjid Agung merupakan bangunan berserah di kota Palembang, dan menjadi kebanggan warga Palembang. Nuasa melayu sangat kental terlihat dimasjid terbesar di Sumatera Selatan ini, dengan kapasitas 15.000 jamaah. Masjid ini berwarna putih , dan di malam hari  di depan masjid ini ada air mancur yang cukup besar dan indah . Lampu sorot berwarna warni menambah kemewahan air mancur ini. 



Waktunya Pulang kawan. Sebenarnya masih banyak lagi wisata yang indah nan elok di kota Palembang. Jika masih ingin tahu kota Palembang, tetap follow me kawan!! 

0 komentar :

Koreksi Catatan

Silahkan tinggalkan jejak kalian!!!
Gunakan Anonymous jika tidak mempunyai akun google...

Galauwers

Siapa Mahasiswa Galau??